Bodi yang ditawarkan oleh Oppo Joy tersebut cenderung berbeda dengan kebanyakan smartphone android pada umumnya. Namun smartphone ini selalu membawa ciri khas dari oppo dan jika perhatikan secara sekilas desain yang dibawanya hampir mirip dengan Oppo Find Muse yang sudah melenggang terlebih dahulu di pasar Indonesia.
Memangnya spesifikasi apa saja yang ditawarkan oleh Oppo Joy tersebut? Berikut ulasan lengkapnya. Pada bagian layarnya sendiri, smartphone ini dibekali dengan layar berukuran 4 inci serta membawa resolusi WVGA 480 x 800 piksel. Untuk sistem operasinya sendiri mengusung OS Android 4.2.2 Jelly Bean.
oppo joy, spesifikasi oppo joy, fitur oppo joy, harga oppo joy, smartphone oppo joy, oppo joy, kelebihan oppo joy, kekurangan oppo joy, android, android oppo joy, smartphone terbaru, harga smartphone terbaru, smartphone oppo, oppo, resmi masuk indonesia
Untuk dapur tenaga pacunya masih belum diinformasikan dengan jelas, namun diperkirakan akan membawa chipset dari MediaTek MT6572 dengan membawa prosesor dual core ARM Cortex-A7 dengan clock speed 1,3 Ghz. Untuk RAMnya sendiri mengusung memori RAM sebesar 512MB serta dipadukan dengan pengolah grafis dari Mali-400.
Untuk konektivitasnya sendiri sama dengan konektivitas yang dibawa oleh pendahulunya yaitu Oppo Find Muse, dimana terdapat Dual SIM, 3G HSPA, Wifi, Bluetooth, GPS dan port microUSB. Selain itu tersemat juga kamera belakang dengan resolusi 3 MP yang lengkap bersama LED Flash dan kamera depan VGA.
Pabrikan yang bermarkas di China tersebut membekal smartphone besutanya ini dengan memori internal sebesar 4 GB yang dapat diperlebar dengan adanya slot microSD hingga 32 GB. Untuk sektor baterainya sendiri, smartphone ini ditunjang oleh baterai berkapasitas 1700mAh.
Di indonesia sendiri sudah menyediakan stok dari smartphone Oppo Joy terutama toko online terkemuka seperti lazada, blibli dan Butik Dukomsel. Dengan melihat harga serta spesifikasi yang disandangnya, smartphone ini akan menjadi pesaing berat dari Sony Xperia E1, Lenovo A526, serta Andromax U2.
Terimakasih untuk sobat klik gadget yang sudah membaca artikel mengenai Spesifikasi dan Harga Hp Oppo Joy di Indonesia, Mudah mudahan bisa bermanfaat untuk sobat klik-gadget dan para pecinta gadget di tanah air tercinta.
0 comments:
Post a Comment