Dari informasi yang beredar sebelumnya, kabarnya smartphone berlayar 3.1″ inci ini mendapatkan bandrolan sampai 5 jutaan ke atas. Namun spekulasi tersebut terbantahkan setelah BlackBerry meluncurkan ponsel entry-level terbarunya tersebut ke tanah air.
Seperti dilansir dari halaman Sidomi.Com, harga resmi BlackBerry Q5 di indonesia tanpa bundling mencapai 3,9 jutaan. Jika konsumen membeli langsung dari beberapa operator yang memberikan bundling, harganya bisa jauh lebih murah sampai 500 ribuan.
Namun untuk beberapa wilayah di indonesia, harga smartphone ini bisa saja lebih dari 4 jutaan terkait adanya perbedaan biaya pengiriman antar daerah. Sedangkan untuk spesifikasinya, BlackBerry Q5 hadir dengan prosesor dual core berkecepatan 1.2Ghz yang ditopang dengan RAM berkapasitas 2Gb.
Sementara untuk sistem operasinya, seperti yang kita ketahui BlackBerry Q5 akan hadir dengan OS BlackBerry 10. Dengan penggunaan sistem operasi tersebut, BlackBerry Q5 akan memiliki interface atau antarmuka yang berbeda dengan beberapa smartphone BlackBerry Qwerty terdahulu.
Buat anda yang tertarik dengan smartphone yang satu ini, anda bisa langsung mengunjungi PT Teletama Artha Mandiri (TAM) terdekat selaku distributor resmi dari perangkat BlackBerry. Sedangkan untuk ketersediannya di konter – konter ponsel kemungkinan baru dimulai beberpa minggu mendatang, terkait masih tahap pengiriman smartphone tersebut ke sejumlah daerah.
Terimakasih untuk sobat klik gadget yang sudah membaca artikel mengenai Harga Hp BlackBerry Q5 Update Terbaru 2013, Mudah mudahan bisa bermanfaat untuk sobat klik-gadget dan para pecinta gadget di tanah air tercinta.
0 comments:
Post a Comment